Search

Dibantu Jualan, Pedagang Dawet Pasar Tambah Rejo Surabaya Ini ...

SURYA.co.id | SURABAYA - Pasar Tambah Rejo, Kapas Krampung, Surabaya, menjadi jujugan kampanye Pilkada 2018 Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kamis (19/4/2018) siang.

Keliling pasar menyapa pedagang Pasar Tambah Rejo menjadi kegiatan yang hampir setiap hari dilakukan oleh Khofifah.

Saat di Pasar Tambah Rejo, Khofifah tidak menggunakan strategi kampanye yang neko-neko. Justru yang dilakukan adalah kampanye merakyat menyapa dan membantu pedagang kecil.

Ia memilih untuk membantu pedagang dawet jualan melayani pembeli. Stan yang dibantu Khofifah adalah dawet milik Wahab.

"Ini dawetnya masih hangat. Siapa yang mau dawet biar saya buatkan," kata Khofifah.

Ia meladeni sembanyak lima orang pembeli. Dengan telaten, ia memberikan bubur dan dawet juga es batu. Sesekali ia bertanya pada pedagang agar takaran gula jawa yang ia berikan sudah manis ataukah kurang.

"Sudah pas ya gulanya," tanya Khofifah.

Selama menjadi pedagang dawet, ia diberi semangat oleh para pedagang dan pembeli lain. Bahkan ada yang menyanyikan yel-yel Wis Wayahe.

Khofifah memborong sebanyak 20 porsi es dawet di stan pasar milik Wahab untuk diberikan pada masyarakat yang ada di Pasar Tambah Rejo.

Sementara itu, Wahab mengatakan Khofifah adalah sosok pemimpin perempuan yang dibutuhkan Jawa Timur.

"Beliau merakyat. Saya harap beliau bisa memberikan kemasalahan bagi warga Jawa Timur. Jangan lupa sama pedagang Pasar Tambahrejo," tegasnya.

Menurutnya pasar tradisional saat ini semakin sepi. Ia berharap agar ke depan pemerintah bisa meramaikan pasar tradisional.

Semakin menjamurnya toko moderen membuat pamor pasar tradisional semakin meredup.

Termasuk di Pasar Tambah Rejo, saat ini, dari dua lantai pasar tradisional, yang hidup hanya lantai satu. Sedangkan di lantai dua sudah kosong.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah http://surabaya.tribunnews.com/2018/04/19/dibantu-jualan-pedagang-dawet-pasar-tambah-rejo-surabaya-ini-dukung-khofifah-yang-merakyat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dibantu Jualan, Pedagang Dawet Pasar Tambah Rejo Surabaya Ini ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.