Search

Pasar Properti Pontianak, Prospektifkah?

Liputan6.com, Jakarta – Pasar properti di Pontianak saat ini menunjukan tren positif, seiring membaiknya pertumbuhan ekonomi di angka 5,1% pada triwulan kedua. Naiknya daya beli masyarakat kelas menengah, memicu mereka untuk mulai melirik properti sebagai investasi menguntungkan.

Mengakomodasi kebutuhan tersebut, akhir bulan depan manajemen CitraGarden Aneka Pontianak berencara merilis rumah tipe baru yang ditujukan bagi kaum milenial.

(Tertarik cari apartemen atau rumah untuk ladang investasi? Simak dulu panduan lengkapnya di Rumah.com!)

Rumah bergaya New Classic tipe Blossom dan Amarylis ini, digadang-gadang akan menarik minat keluarga muda, yang ingin merasakan tinggal di perumahan termewah di Pontianak saat ini.

“Tren positif sudah bisa terlihat dari antuasime sekitar 130 agen properti di acara gathering yang kami adakan. Melihat kualitas produk, lokasi, dan harga, sebagian besar dari mereka (agen properti) yakin produk hunian kami sangat diminati konsumen segmen menengah,” ungkap Liong Subur, General Manager Marketing PT Ciputra Residence.

Tidak hanya para agen properti, lanjutnya, sebanyak 17 perbankan di Pontianak juga menyatakan komitmennya untuk menyalurkan pembiayaan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) kepada konsumen CitraGarden Aneka.

(Ketahui dinamika pasar properti di Indonesia, termasuk sentimen pasar dari sudut pandang pembeli lewat Rumah.com Property Affordability Sentiment Index!)

Simak formula dari Rumah.com agar Anda bisa jadi juragan properti di kampung halaman.

Kerjasama dari kedua pihak di atas, membuat Subur percaya diri pada akhir tahun hot product ini bisa ludes dengan target sales sekitar Rp50 miliar.

“Agar konsumen lebih confidence saat membeli, kami sudah bangun rumah contoh lengkap dengan interiornya, sehingga mereka dapat merasakan langsung kenyaman serta atmosfer dalam rumah dan lingkungannya. Termasuk kolam renang yang awal Desember ini sudah dapat digunakan,” ujarnya.

Sementara itu Jusanto Harijatno, Associate Director PT Ciputra Residence, menjelaskan, "Tipe Blossom dan Amarylis yang ditawarkan terbatas hanya 45 unit, dengan luasan tanah mulai 90m2 dan bangunan 65m2. Jumlah kamar tidurnya bervariasi dari dua hingga empat kamar tidur."

(Lihat Review Properti dari Rumah.com agar tidak salah pilih rumah idaman!)

Pihaknya mengaku optimistis produk ini akan cepat diserap market, lantaran lokasinya yang berada di wilayah sunrise property (wilayah berkembang), dan Kubu Raya yang sangat dekat dari Bandara Supadio,” tuturnya.

Pontianak, bersama dengan empat kota lainnya yakni Banjarmasin, Kendari, Palembang, dan Cirebon, masuk dalam kategori promising city menurut klasifikasi Coldwell Banker Commercial.

Ini disebabkan aktivitas korporasi tumbuh secara signifikan dalam beberapa tahun belakangan, terutama terkait pamanfaatan sumber daya alam dan aktivitas bisnis lain.

Manfaatkan event DealJuara, Pameran Properti Online Terbesar di Indonesia yang digelar Rumah.com mulai 20 Juli sampai 30 September 2018, dengan beragam penawaran menarik mulai dari DP 0%, cash back, gratis biaya KPR, hingga diskon Rp135 juta!

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah https://www.liputan6.com/properti/read/3650584/pasar-properti-pontianak-prospektifkah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pasar Properti Pontianak, Prospektifkah?"

Post a Comment

Powered by Blogger.