Search

Tinjau Pasar Tradisional, Mandira Isman Dorong Revitalisasi Pasar ...

SURYA.co.id | Untuk mengetahui kondisi infrastruktur di Pasar Tradisional, Mandira Isman selaku calon Anggota DPR RI Dapil Jatim V meninjau salah satu Pasar di Kota Malang. Pada saat tersebut, Mandira juga menyapa pedagang di Pasar Tradisional tersebut. Menurut Mandira, Pedagang Pasar mengeluhkan infrastruktur yang minim di pasar tersebut.

"Mereka banyak mengeluhkan terkait keadaan Pasar yang kotor serta kurang sedap dipandang. Jadi menurut mereka, pasar jadi kurang ramai," tutur Mandira Isman, Miggu (30/9/2018).

Mandira Isman yang langsung mendengarkan aspirasi para pedagang juga mengatakan hal yang sama. Menurutnya, beberapan Pasar tradisional sangat perlu direvitalisasi agar dapat menarik pembeli.

"Ya bisa kita lihat disekitar kita, keadaan pasarnya sangat kumuh. Ini perlu jadi perhatian Pemerintah Pusat agar bisa merevitalisasi beberapa Pasar di seluruh wilayah Malang Raya," ungkap Mandira Isman.

Lebih lanjut, Mandira Isman juga menilai jika Pasar di Malang mempunyai infrastruktur yang baik, maka akan meningkatkan pendapatan ekonomi daerah dengan hadirnya Pasar Tradisional yang layak.

"Jika pasar tradisional dibenahi infrastrukturnya, tentu saja akan meningkatkan pendapatan daerah. Karena pusat perekonomian ada di Pasar, kalau pasarnya bersih dan rapih, pasti akan membawa dampak yang baik juga, seperti misalnya orang jadi suka belanja di Pasar Tradisional," kata Mandira Isman.

Untuk itu, jika terpilih menjadi Anggota DPR RI, Mandira Isman siap memperjuangkan revitalisasi pasar agar para Pedagang dapat lebih meningkat kesejahteraanya.

"Semoga saya diberi kesempatan untuk mengabdi kepada masyarakat. Ini jadi perhatian saya untuk mendorong pemerintah agar merevitalisasi pasar tradisional, dan juga ini salah satu aspirasi pedagang yang perlu diperjuangkan," ungkap Mandira Isman.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah http://surabaya.tribunnews.com/2018/09/30/tinjau-pasar-tradisional-mandira-isman-dorong-revitalisasi-pasar-di-malang-raya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tinjau Pasar Tradisional, Mandira Isman Dorong Revitalisasi Pasar ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.