JAKARTA, KOMPAS.com -Satgas Pangan Polri menggelar operasi pasar di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (22/11/2018).
“Jadi hari ini kita mulai melakukan operasi Pasar yang pertama,” ujar Direktur Pasar Induk Beras Cipinang Arief Prasetyo saat konferensi pers.
Arief menuturkan, operasi pasar menggandeng Polri untuk mengawal dan menjamin harga stabil dan tepat sasaran ke konsumen.
Arief menuturkan, operasi pasar dimulai dari pasar induk beras Cipinang, Jakarta Timur.
“Hari ini akan ada 100 ton secara simbolik kemudian ada 4 kg sudah kita pack di pasar beras Cipinang akan dilepas dengan dengan harga Rp 8.500,” kata Arief.
Arief menuturkan, nantinya harga operasi pasar ini akan diturunkan ke pasar-pasar di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya dengan banderol harga Rp 9.000.
“Akan ditemukan harga Rp 9000 di pasar turunan di bawah harga eceran tertinggi beras medium Rp 9.450. Jadi tidak perlu diragukan lagi karena ini akan tepat sasaran dan akan didistribusikan terutama wilayah Jakarta dan sekitarnya,” tutur Arief.
Baca juga: Jelang Natal 2018, Polri Antisipasi Ancaman Terorisme
Arief mengemukakan, beras medium jenis IR-643 sudah mencapai harga Rp 9.225. Sehingga, kata Arief, Pemerintah perlu hadir untuk menstabilkan harga.
“Gubernur (Jakarta) menyarankan sangat tidak boleh ada kenaikan harga jelang akhir tahun dan hari besar keagamaan Natal,” kata Arief.
Arief menjelaskan, operasi pasar untuk menstabilkan harga beras dilakukan hingga Maret 2019. Namun, apabila dibutuhkan akan djalankan terus operasi pasar tersebut.
“Jadi perintahnya sederhana harga kemudian pasokan akan kita kontrol selamanya artinya Bulog pun juga punya stok 2 juta ton,” ujar Arief.
Ke depan, lanjut Arief, akan ada tambahan 2000 ton untuk menjaga persediaan beras.
“Saat ini kondisinya jauh lebih baik dari tahun lalu karena tahun ini stoknya Bulog di atas 2 juta ton,” tutur Arief.
Sementara, Kepala Divisi (Kadiv) Propam Polri Brigjen (Pol) Listyo Sigit Prabowo menuturkan, pihaknya akan bekerja sama dengan stakeholder terkait untuk memastikan harga beras normal dan tepat sasaran ke masyarakat.
“Kita yakin dengan fluktuatif harga beras mediun di atas harga bisa teratasi,” kata Listyo.
Acara dilanjutkan dengan serah terima beras medium oleh Kasatgas Pangan Kombes (Pol) Nico Afinta ke Direktur Pasar Induk Beras Cipinang Arief Prasetyo.
Hadir pada operasi pasar Kasatgas Pangan Kombes (Pol) Nico Afinta, Perwakilan dari Kementrian Perdagangan, Kementrian Pertanian, Bulog dan Para Pelaku Pasar.
Baca Lagi Dah https://nasional.kompas.com/read/2018/11/22/14301551/pastikan-harga-beras-stabil-jelang-natal-dan-tahun-baru-polri-gelar-operasi
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pastikan Harga Beras Stabil Jelang Natal dan Tahun Baru, Polri ..."
Post a Comment