TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Sebuah eco-system builder dan global connector bagi perusahaan start-up digital, Block71 resmi hadir di Yogyakarta, Kamis (25/10/2018).
Hadirnya Block71 menjadi wadah bagi para start-up lokal untuk merambah pasar global.
Baca: NUS Enterprise dan Salim Group Kembangkan Pusat Ekosistem Start-Up Block71 di Yogyakarta
Diketahui Block71 di Indonesia merupakan proyek kolaborasi antara NUS Enterprise asal Singapura dan Salim Group yang memberikan jalan bagi builder start-up lokal untuk mengakses pasar baru melalui jaringan yang ada di Block71.
Selain itu konektivitas global dari NUS Enterprise juga membantu para start-up mendapatkan akses ke banyak tempat.
Block71 sendiri telah hadir di berbagai wilayah mulai dari Singapura, San Francisco USA, Suzhou, Jakarta, Bandung dan kini Yogyakarta.
"Para pelaku bisnis yang bergabung dalam Block71 dapat mendapatkan akses layanan pendukung komprehensif dari NUS Enterprise seperti mentoring, akses pendanaan, peluang jejaring eksklusif yang lebih luas serta bantuan untuk berintegrasi secara lancar ke dalam ekosistem lokal," terang Ms Dawn Ng, Director of Ecosystem Develpoment NUS Enterprise dalam pembukaan di Yogyakarta, Kamis (25/10/2018).
Selain itu, lewat Block71, para start-up lokal juga mampu mengembangkan bisnisnya dengan arahan dan pendampingan yang berkelanjutan oleh NUS Enterprise.
Block71 pun bertujuan untuk menghubungkan para pelaku bisnis start-up sekaligus membuka akses jalan bagi ide baru yang muncul untuk mengembangkan bisnis menuju pasar lokal dan global.
"Block71 mengusung semangat kewirausahaan, kolaborasi dan kemitraan dengan mengoptimalkan pengalaman unik dari setiap entitas, kemampuan riset dan teknologi yang dimiliki oleh universitas serta ketajaman bisnis dan investasi dari para mitra untuk mendukung perjalanan kewirausahaan lokal maupun global," lanjutnya.
Sementara itu, Mohamed Salim Director of Salim Group menuturkan adanya Block71 di Yogyakarta menegaskan bahwa untuk merambah pasar global, start-up lokal tak harus melulu menuju Jakarta.
Akses menuju pasar Global dapat dilakukan melalui berbagai daerah.
Pihaknya pun mencatat saat ini di Indonesia sudah ada sekira lebih dari 50 start-up lokal yang bergabung.
Baca: Selain Go-Jek, 6 Startup Asal Indonesia Ini Berhasil Go International
"Kita buat Block71 di Bandung dan Yogyakarta untuk membuka kesempatan bagi para pelaku bisnis start-up untuk mendapatkan akses funding dan sebagainya. Jadi mereka tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta. Lebih efektif dan efisien. Kita lihat perkembangan bisnis start-up di Indonesia sendiri sangat baik dan kencang, banyak bermunculan dan ide kreatif muncul," katanya.
Block71 kerjasama NUS Enterprise dan Salim Group sendiri juga rencananya akan membuka di wilayah lain seperti Medan, Surabaya dan wilayah kota besar lainnya.
"Kita lihat dulu potensi start-up lokalnya seperti apa, jika memang bagus dan berkembang akan kita bantu buka Block71 di daerah lain. Paling dekat kemungkinan Medan," pungkasnya.
Baca Lagi Dah http://jogja.tribunnews.com/2018/10/25/block71-ajak-start-up-lokal-tembus-pasar-globalBagikan Berita Ini
0 Response to "Block71 Ajak Start-up Lokal Tembus Pasar Global"
Post a Comment