Search

Menengok Pasar Kramatjati yang Disebut Pasar Sehat...

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar Kramatjati, Jakarta Timur dikategorikan sebagai pasar sehat di Jakarta oleh Menteri Kesehatan Nila Moeloek pada Jumat (19/10/2018).

Saat Kompas.com mendatangi pasar di dalam gedung berlantai tiga ini, Senin (22/10/2018), kondisi pasar terlihat bersih.

Lantai dan ubin yang berwarna putih dan hitam itu bersih dari debu maupun sampah.

Para pedagang diatur dalam zonasi-zonasi yang membatasi antara jenis dagangan satu dan lainnya.

Pada lantai satu misalnya, ditempati oleh para pedagang pakaian atau tekstil.

Baik pakaian wanita, pria, anak-anak, hingga perlengkapan sekolah semua tertata dengan rapi.

Baca juga: Sepekan Ramadan, Harga Komoditas Pangan di Pasar Kramatjati Stabil

Untuk mengakses ke lantai 2, disediakan 2 tangga di sisi kanan dan kiri.

Pada lantai ini, kita bisa menjumpai para pedagang logam mulia yang menempati sisi depan pasar atau zona bagian A.

Pada zona B, berjejer lapak penjahit lengkap dengan mesin jahit dan kain-kain yang terpajang.

Zona sayuran Pasar Kramatjati, Jakarta Timur, Senin (22/10/2018).KOMPAS.com/Ryana Aryadita Zona sayuran Pasar Kramatjati, Jakarta Timur, Senin (22/10/2018).

Selain dihiasi kios para penjahit, terdapat pula kios pedagang obat atau apotek.

Di bagian belakang, kita bisa menemukan pasar basah atau lapak para pedagang sembako, sayur, dan daging.

Para pedagang daging pun diatur rapi, misalnya pada baris pertama ada pedagang daging ayam dan selanjutnya ada pedagang daging sapi.

Di lapak pedagang daging pun tak terlihat adanya darah maupun air yang menetes ke lantai. Daging-daging diatur secara rapi diatas meja para pedagang.

Menariknya, di setiap sudut pasar sangat mudah untuk ditemui tempat sampah yang khas berwarna kuning.

Tak hanya tempat sampah, di beberapa sisi dinding pasar ini, terutama di lapak pedagang daging, juga disediakan wastafel lengkap dengan sabun.

Toilet di Pasar Kramatjati, Jakarta Timur, Senin (22/10/2018).KOMPAS.com/Ryana Aryadita Toilet di Pasar Kramatjati, Jakarta Timur, Senin (22/10/2018).

Winda (39), salah satu pembeli, mengaku senang berbelanja di Pasar Kramatjati. Hal ini lantaran kondisinya yang bersih dan nyaman untuk berbelanja.

"Saya rutinnya ke sini. Karena ya itu mbak kondisinya rapi, terus bersih. Jadi betah saja kalau belanja," ujar Winda, Senin (22/10/2018).

Baca juga: Djarot Pastikan Kebakaran di Pasar Kramatjati Tak Ganggu Pasokan Pangan

Nanik (51), salah satu pedagang sayur, mengatakan bahwa selain berdagang, mereka juga diimbau untuk menjaga kebersihan.

"Iya selalu kita dikasih tahu harus jaga kebersihan, harus rapi. Saya senang supaya konsumen dan kita sendiri juga nyaman," kata dia.

Sementara itu, Manager PD Pasar Jaya Kramatjati Agus Laman menyampaikan, pihaknya sengaja menyediakan tempat sampah serta wastafel di beberapa titik yang mudah ditemui.

"Tempat sampah sudah kita sediakan agar mempermudah mereka (pedagang dan konsumen) untuk membuang sampah. Kemudian kita juga punya radio lane untuk mensosialisasikan buang sampah pada tempatnya," ujar Agus saat ditemui Kompas.com, di kantornya.


Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah https://megapolitan.kompas.com/read/2018/10/22/14012331/menengok-pasar-kramatjati-yang-disebut-pasar-sehat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menengok Pasar Kramatjati yang Disebut Pasar Sehat..."

Post a Comment

Powered by Blogger.