Search

Garudafood Fokus ke Pasar Asia Tenggara

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan makanan dan minuman PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) fokus membidik pasar ekspor di Asia Tenggara.

Perseroan juga terus memacu ekspor dalam dua hingga tahun ke depan untuk meningkatkan volume penjualan ekspor.

Direktur Utama Garudafood Hardianto mengatakan, pasar Asia Tenggara cukup potensial untuk penjualan produk makanan dan minuman Garudafood lantaran populasi yang cukup tinggi dan bisa berdampak signifikan ke penjualan produk perushaan.

Saat ini, Garudafoof yang memproduksi dan menjual produk makanan dan minuman seperti Gery, Garuda, Chocolatos, Leo dan Clevo itu telah diekspor ke lebih dari 20 negara dengan fokus pada negara-negara ASEAN, China dan India.

“Saat ini porsi ekspor belum terlalu besar, tidak lebih dari 5 persen, kita berharap lebih dari double digit dalam 2-3 tahun ke depan,” ungkapnya di Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta, Rabu (10/10/2018).

Hardianto menuturkan saat ini pihaknya juga tengah menambah fasilitas produksi ketiga pabrik yang saat ini dimiliki perseroan. Garudafood juga telah mengalokasikan belanja modal sebesar Rp 800 miliar untuk pengembangan usaha.

“Capex yang sudah dipakai tahun ini 60-70 persen,” tuturnya.

Sementara itu, dari dalam negeri, secara industri, prospek bisnis makanan dan minuman juga cukup potensial seiring pertumbuhan populasi dan daya beli penduduk kelas menengah di Indonesia.

Riset Nielsen mencatat pada kuartal I 2018, kuantitas pasar makanan ringan di Indonesia tumbuh 8 persen, sedangkan khusus untuk pasar biskuit tumbuh sebesar 5 persen.

Industri makanan dan minuman diproyeksi masih menjadi salah satu sektor andalan penopang pertumbuhan manufaktur dan ekonomi nasional ke depannya.

Data Kementerian Perindustrian mencatat sumbangan industri makanan dan minuman kepada PDB industri non-migas mencapai 34,95 persen pada triwulan III tahun 2017. Hasil kinerja ini menjadikan sektor tersebut kontributor PDB industri terbesar dibanding subsektor lainnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/10/10/garudafood-fokus-ke-pasar-asia-tenggara

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Garudafood Fokus ke Pasar Asia Tenggara"

Post a Comment

Powered by Blogger.