Search

70 Persen Pasar Smartphone Indonesia Berada di Bawah Harga Rp 3 Juta - Tribunnews

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat ini produk smartphone di bawah harga Rp 3 juta laris manis di pasar Indonesia.

Lo Khing Seng selaku Deputy Country Director Huawei Device Indonesia mengakui, smartphone di bawah Rp 3 juta banyak diminati.

"Sebanyak 70 persen pasar smartphone berada Indonesia masih berada dalam kelas tersebut," kata  Lo Khing Seng, dalam acara pengumuman resmi dihadirkannya Huawei Y7 Pro 2019 di Jakarta, Sabtu (12/1/2019).

Tentang startegi ke depan, Lo Khing Seng mengatakan, Huawei Indonesia akan lebih cepat mendatangkan produk setelah dirilis secara global.

"Sebulan setelah rilis di luar negeri, produk bisa berada di tangan pengguna di Indonesia," kata Lo.

Lo Khing Seng mengakui, brand smartphone Huawei memang belum banyak diketahui masyarakat Indonesia meski di tingkat global menduduki posisi kedua.

"Untuk itu tahun ini kami akan lebih banyak memamerkan produk ke seluruh Indonesia sehingga makin banyak yang tahu tentang Huawei," katanya.

Memasuki tahun 2019 ini, Huawei menghadirkan produk baru seri Y ke Indonesia, yaitu Huawei Y7 Pro 2019, meskipun dipasarkan untuk kelas entry-level, Huawei Y7 Pro 2019 menghadirkan spesifikasi layaknya smartphone kelas premium.

 Huawei Y7 Pro 2019  yang dilengkapi kamera berteknologi artificial intelligence (AI) yang canggih dengan kemampuan fotografi.

Huawei Y7 Pro 2019 hadir dengan pilihan warna Midnight Black dan Aurora Blue. Midnight Black mewakili anak muda yang penuh dengan sisi misterius, introvert namun pemberani dan pantang menyerah. Sementara Aurora Blue mencirikan kaum muda yang ceria, penuh semangat dan ekstrovert.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah http://www.tribunnews.com/techno/2019/01/12/70-persen-pasar-smartphone-indonesia-berada-di-bawah-harga-rp-3-juta

Bagikan Berita Ini

0 Response to "70 Persen Pasar Smartphone Indonesia Berada di Bawah Harga Rp 3 Juta - Tribunnews"

Post a Comment

Powered by Blogger.