Search

Keseruan Pasar Senggol Grand Candi Hotel Semarang - Tribun Jateng

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Desta Leila Kartika.

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Grand Candi Hotel kembali menggelar acara rutin bulanan Pasar Senggol pada Sabtu (1/12/2018).

Pengunjung yang datang terlihat antusias dalam mencicipi varian kuliner yang tersedia di acara tersebut.

Public Relation Grand Candi Hotel Semarang, Azkar Rizal Muhammad menyebut, masyarakat Semarang tertarik dengan kehadiran Pasar Senggol.

Bahkan, Pasar Senggol selalu ramai pengunjung yang ingin mencoba makanan kekinian yang dihadirkan.

Menu kuliner yang disajikan oleh Grand Candi Hotel pada Pasar Senggol kali ini sedikit berbeda dari bulan-bulan sebelumnya.

Hadirnya menu baru yaitu pancake eskrim sangat digemari oleh pengunjung yang kebanyakan membawa anak-anak.

Pancake eskrim ini dihargai hanya Rp 10 ribu per porsinya.

"Selain pancake eskrim, varian kuliner yang dapat dinikmati pengunjung antara lain seperti aneka bento, sosis bakar, kentang goreng, aneka dimsum, aneka kue dan makanan khas Semarang seperti kupat tahu, nasi goreng, nasi ayam geprek dan aneka makanan angkringan lainnya," jelas Azkar, pada Tribunjateng.com, Senin (3/12/2018).

Menurut Azkar, untuk mencicipi kuliner yang ada di Pasar Senggol pengunjung tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, karena setiap jenis makanan yang disediakan dipatok harga kurang dari Rp 25 ribu per porsinya.

"Pasar Senggol bulan ini mengusung tema Superstar Junior, dan dimeriahkan dengan adanya lomba menyanyi untuk anak-anak usia Sekolah Dasar. Selain itu, ada pula lomba mapel dan mewarnai dengan peserta mulai dari TK hingga Sekolah Dasar," ungkapnya.

Azkar menambahkan, Pasar Senggol sangat terbuka bagi pelaku UMKM yang ingin menjajakan produknya di Pasar Senggol dengan biaya sewa tempat yang terjangkau.

Karena bulan ini Pasar Senggol dimeriahkan oleh berbagai UMKM kuliner seperti sosis telur, aneka nugget, tempura, bakso ojek, zuppa soup hingga nasi kebuli.

"Saya berharap Pasar Senggol terus hadir untuk masyarakat Semarang dengan kegiatan-kegiatan yang menghibur dan positif. Pasar Senggol juga menjadi sarana perubahan pola pikir bagi masyarakat, untuk wisata kuliner di Hotel bintang lima itu tidak harus menguras dompet," pungkasnya.(*)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Dah http://jateng.tribunnews.com/2018/12/03/keseruan-pasar-senggol-grand-candi-hotel-semarang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Keseruan Pasar Senggol Grand Candi Hotel Semarang - Tribun Jateng"

Post a Comment

Powered by Blogger.